Friday, July 21, 2017

Beras Organik - Oryzae

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyatakan bahwa beras organik akan menjadi masa depan pertanian Indonesia. Harga jualnya yang tinggi dinilai akan lebih menguntungkan petani.
"Beras organik ini harus kita kawal bersama-sama karena menguntungkan petani. Ini masa depan ekspor Indonesia untuk padi," papar Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri acara pelepasan 'Sewindu Ekspor Beras Organik Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Simpatik' di Desa Mekarwangi, Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (1/9/2016).
Menurut dia, harga jual beras organik yang tinggi di pasar dunia dapat membantu meningkatkan kesejahteraan petani. Masa depan pertanian Indonesia pun ada di beras organik.

"Nilai jual beras organik per kilogram bisa mencapai Rp 90.000 atau enam Euro di Eropa. Artinya, bisa 15-20 kali lipat dengan harga beras biasa atau naik 1500 persen," tutur Amran. Lalu, berapa harga jual di petani dalam negeri? Amran mengatakan, harga jual di petani sendiri berkisar Rp 20.000/kg.
Selain Belgia, beras organik Indonesia sudah menembus pasar di beberapa negara, seperti Italia, Amerika, Singapura, Malaysia, dan Uni Emirat Arab (UEA). Kecenderungan negara luar menyukai produk organik memang sejalan dengan meningkatnya pasar produk tersebut.
Berdasarkan data hasil Research Institue of Organic Argiculture dan International Federation of Organik Agriculture Movements (IFOAM) tahun 2015, Amerika menjadi pasar produk organik terbesar dengan nilai mencapai 27,04 milliar dollar AS. Di posisi kedua ada Jerman dengan nilai 8,45 miliar dollar AS, Prancis 4,8 miliar dollar AS, dan China 2,67 miliar dollar AS.

Beras organik Oryzae adalah beras pilihan yang diolah secara organik oleh petani Indonesia yang diawasi oleh para ahli pertanian organik sehingga mutu dan kualitasnya terjaga. Semua produk beras organik dari Oryzae, mulai dari beras organik berbagai jenis (pandan wangi, mentik susu, beras merah, beras coklat, dan beras hitam), telah mendapatkan sertifikasi organik Indonesia dan di kemas dalam kemasan vakum.

Manfaat Beras Organik :
1. Baik untuk program diet
2. Mencegah berbagai penyakit saluran pencernaan
3. Dapat mencegah sembelit 
4. Menurunkan kolesterol darah.
5. Kaya akan serat
6. Anti oksidan di beras hitamnya 



Beras Hitam : Dari segi rasa, beras hitam sedikit pera tidak begitu “pulen” seperti beras putih. Untuk memasaknya, dibutuhkan lebih banyak air dan waktu lebih lama. Setelah matang, beras ini memiliki aroma kuat yang menguggah selera makan.
Beras hitam memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Dalam sejarahnya, beras ini dianggap sebagai makanan para raja. Di Cina pernah disebut sebagai beras terlarang (forbiden rice). Karena pada masa itu hanya keluarga kerajaan yang boleh mengkonsumsinya

Beras Merah adalah salah satu jenis beras yang lebih difungsikan sebagai salah satu menu diet sehat yang dapat membantu menurunkan berat badan. Hal ini dikarenakan di dalam beras merah memiliki kandungan yang memiliki peranan baik bagi kesehatan diantaranya vitamin B dan vitamin E, serat, mineral, dan zat gizi lainnya. Selain digunakan sebagai salah satu menu diet, beras merah juga memiliki manfaat bagi kesehatan dan dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit di dalam tubuh.

Beras Coklat adalah gabah utuh yang tidak disaring atau dihaluskan. Beras coklat diproduksi hanya dengan membersihkan bagian kulit beras. Beras coklat mempertahankan bagian kulit nya yang kaya nutrisi dan kecambah. Beras coklat lebih kenyal dibandingkan beras putih dan memiliki rasa seperti kacang.
Manfaat kesehatan dari beras coklat diantaranya memperbaiki fungsi sistem kardiovaskular, sistem pencernaan, sistem otak dan syaraf. Beras coklat mengandung antioksidan yang sangat ampuh yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit seperti hipertensi, tingkat kolesterol yang terlalu tinggi, stress, depresi mental, dan gangguan kulit. Kandungan nutrisi tinggi pada beras coklat terbukti efektif dalam mengobati berbagai kondisi medis seperti kanker, obesitas, diabetes, gangguan neurogeneratif dan insomnia. Beras coklat memiliki kandungan anti-depresi dan membantu menjaga kesehatan tulang dan memperkuat sistem imun.

Beras putih Mentik Susu sepintas sangat mirip ketan atau mirip sekali dengan jenis padi yang masih muda saat dipanen. Beras mentik susu jauh lebih pulen dibandingkan dengan beras jenis lainnya dan sedikit lebih lengket namun tidak selengket ketan. Biasanya beras ini sangat disukai anak-anak karena teksturnya yang pulen dan mudah dikunyah.
Selain itu beras mentik wangi susu merupakan benih local ( bukan hasil rekayasa ginetik ) dan dibudidyakan tanpa pestisida kimia, hanya penggunaan bahan-bahan organik dan sedikit pupuk makro ( NPK ) dengan mempertimbangkan aspek ekonomis, social dan kelestarian lingkungan hidup.

Beras Pandan Wangi ini pada tahun 1980 dikenal sebagai Beras Mentri karena sangat disukai oleh para pejabat setingkat kementrian. Saking terkenalnya beras ini jadi buruan masyarakat. Rasanya yang enak, pulen dan wanginya khas seperti wangi daun Pandan. Padahal ketika dimasak tidak dicampur dengan daun pandan tapi secara alami mengeluarkan wangi daun pandan. Oleh karena itu beras ini dinamakan sebagai Beras Pandan Wangi.

Bentuknya mirip dengan Beras Menthik Wangi Susu, namun warnanya tidak seputih Beras Menthik Wangi Susu. Beras Pandan Wangi lebih bening daripada Beras Menthik Wangi Susu. Bentuknya bulat agak panjang sedikit. Bagi Anda yang mempunyai cita rasa tinggi, Anda pasti menyukai Beras Pandan Wangi ini. Makan bersama keluarga serasa makan di Istana Negara.

No comments:

Post a Comment